Sabtu, 01 Juni 2019

Koala Amigurumi Pattern


KOALA AMIGURUMI
FREE PATTERN



Alat dan Bahan
Kain Flanel warna Putih (untuk telinga)
Kain Flanel warna coklat dan merah (untuk pita)
Benang Poly (untuk bagian sabuk)
Benang big mabel
Hakpen ukuran 3,5

Kepala
R1. MR 6 sc  (6 sc)
R2. Inc   (12 sc)
R3. 1 sc, inc (18 sc)
R4. 2 sc, inc (24 sc)
R5. 3 sc, inc (30 sc)
R6. 4 sc, inc (36 sc)
R7. 5 sc, inc (42 sc)
R8. 6 sc, inc (48 sc)
R9-17. 48 sc  pada sc sebelumnya
Pasang Kedua diantara baris ke 14-15. Dengan jarak 7 lubang sc.

   

R18. 6 sc, dec (42 sc)
R19. 5 sc, dec (36 sc)
R20. 4 sc, dec (30 sc)
R21. 3 sc, dec (24 sc)
R22. 2 sc, dec (18 sc)
Matikan benang.

Kaki Dan Badan
Buat kaki sebanyak 2 buah. Kemudian gabung seperti gambar berikut



R1. MR 5 (5 sc)
R2. Inc (10 sc)
R3-4. 10 sc pada sc sebelumnya
Ganti warna untuk celana ( warna coklat)
5-6. 10 sc berkeliling
Matikan benang pada salah satu kaki sedangkan pada kaki yang lain buat 2 rantai untuk menggabungkan pada kaki yang satunya (Lihat gambar diatas)
R7. 24 sc berkeliling (jumlah keseluruhan)
R8. 3 sc, inc (30 sc)
R9. 30 sc berkeliling
R10. 4 sc, inc (36 sc)
R11-14. 36 sc berkeliling
R15. BLO dengan warna abu-abu dengan jumlah yang sama 36 sc




R16. 4 sc, dec
R17-19. 30 dec berkeliling
R20. 3 sc, dec (24 sc)
R21. 24 sc.
R22. 2 sc, dec (18 sc)
R23. 18 sc
Matikan benang, dan beri sisa untuk menggabungkan/ menjahit bagian kepala dan badan

Sabuk
Buat Chain sesuai ukuran badan, seperti pada gambar



Telinga
R1. MR 5 (5 sc)
R2. Inc (10sc)
R3. 1 sc, inc (15)
R4. 2 sc, inc (20 sc)
R5-7 20 sc


Tangan
R1. MR 6sc (6 sc)
R2-11. 6sc berkeliling


Tali Pita
Buat Tali pita seperti pola dibawah. Dengan panjang yang disesuaikan dengan lingkar leher koala





Setelah itu kamu dapat menjahit/menyatukan seluruh bagian







Catatan : untuk bagian telinga kamu dapat menggunakan lem khusus atau pun di jahit, disitu saya menggunakan lem khusus kain. Untuk pita kalian dapat menggabungkannya dengan dijahit

       Saya berharap pola ini dapat dipahami dengan mudah. Dan bias membuat yang lebih baik daripada ini. Serta berharap kalian dapat menunjukan kepada saya hasil karya kalian melalui instagram @Zaliyahcraft atau akun Facebook. Saya akan sangat senang bila kalian dapat menunjukan karya kalian kepada saya. Bila kalian mengalami kesulitan kalian dapat menanyakan melalui email zaliyahcraft@gmail.com. Kalian juga dapat mendapatkan file pdf di  

https://www.ravelry.com/download/959586/441edd75009720e47385adcc900d83bd




Ini adalah Artikel pertama yang saya tulis jadi saya mengharapkan masukan yang  dapat membuat saya menulis dengan lebih baik.

Pola Boneka Rajut Bahasa Indonesia

Hallo Semuanya.

Assalamualaikum Wr.Wb



Ini adalah postingan pertama saya. Saya akan membagikan beberapa pola boneka rajut atau yang sering disebut Amigurumi. Saya berharap saya mendapatkan dukungan dari kalian untuk terus menulis pola. 


Disini saya juga berharap kalian akan membagikan hasil rajutan kalian kepada saya melalui akun Instagram @ZaliyahCraft atau pun akun Facebook dengan nama yang sama. Saya akan merasa sangat senang bila kalian dapat memperlihatkan hasil kalian kepada saya. Saya juga akan menjawab pertanyaan kalian bila kalian mengalami kesulitan melalui email Zaliyahcraft@gmail.com


Saya juga berharap kalian bisa memberi masukan untuk tulisan saya, agar saya bisa terus memperbaiki cara penulisan/penyampaian ilmu ini.